Header Ads

Nasehat untuk yang mau menikah, namun calon mertuanya memiliki akhlaq yang kurang baik

Tanya:
Mohon nasehat! Saat meminang seseorang, diketahui agamanya baik, seorang salafy, rupawan (cantik atau ganteng), hartanya berkecukupan. Tapi orang tuanya memiliki akhlaq yang kurang baik, atau adab yang jelek, atau masih awam. Apa nasehat ustadz?

Jawab:
Oleh Al Ustadz Muhammad Umar As Sewed hafizhahullah

Ikhwani fiddin a'azakumullah, kalau engkau memiliki kemampuan untuk membawa istrimu ke tempat lain yang terpisah dari orang tuanya yang jelek, tidak mengapa, nikahlah! Tetapi kalau kamu memperkirakan bahwa engkau kalau nikah nanti belum bisa membawanya, karena belum mampu beli rumah, belum mampu ngontrak, maka mungkin akan tinggal di villa mertua indah, maka hati-hati! Jangan kamu menjadi kebalik, kemudian pergi, di rumah jadi di cap jelek oleh orang tuanya, kalau memang kebetulan orang tuanya tidak baik.

Sehingga barakallaahufiikum, imma kamu nikahi yang memang orang tuanya juga baik sehingga kamu percaya tinggal disitu. Tapi kalau tidak, kalau kamu ingin menikahi dia dalam keadaan orang tuanya jelek, maka harus bisa menghindarkan. Datang sesekali sekedar silaturrahmi kemudian pergi. Itupun dengan kehati-hatian, dengan waspada.

"Ngomong apa dia?" Istrinya dicek.
"Ngomong apa tadi?"
"Apa lagi yang disampaikan?"

Dan sebagainya, kalau ada yang salah, cut... itu salah, jangan dengarkan! Itu keliru, jangan diikuti.

Download Audio disini



Diberdayakan oleh Blogger.